Powered by Blogger.

Saturday, 1 November 2014

menatap rumah bangsa Aceh tempo dulu

Unknown / / 0
               

menatap rumah bangsa Aceh tempo dulu
rumoh aceh

 menatap rumah bangsa Aceh tempo dulu -Setiap manusia tentunya punya kebudayaannya masing-masing. Kebudayaan adalah hasil dari karya cipta, fikiran dan perilaku umat manusia. Budaya akan menjadi identitas setiap dari anak adam. Budaya tumbuh dari pola pikir masyarakat yang butuh proses dan waktu yang panjang. Budaya akan terus terjadi dan akan sangat sulit hilang ditelan waktu. Macam-macam corak budaya sebagai keberagaman pada diri manusia. Bisa juga sebagai pembeda antara satu dengan yang lain.
            Aceh adalah salah satu bangsa yang ada dunia ini. bangsa aceh telah hidup beribu abad yang lalu. Walaupun tidak ada riwayat dan sejarah mencatat yang dapat dipercaya asal muasal bangsa aceh dimuka bumi ini. ada sebagian catatan yang dari pakar dan mitos-mitos dari kalangan rakyat yang  menyatakan bangsa aceh yang asli adalah aceh lama yang mendiami daerah pedalaman aceh. Ada pula yang menyatakan bangsa aceh asli adalah bangsa yang datang dari champa(suatu daerah di kamboja). Dan masih banyak cerita-cerita lain tentang asal muasal aceh. Sedangkan orang-orang aceh saat ini adalah masyarakat yang sudah bercampur-campur dengan pendatang dan pedagang dari belahan dunia lain. ada yang dari arab, eropa, cina dan india. Mereka datang ke aceh dengan tujuan berdagang dan menyebarkan agama. Banyak di antara mereka yang mengawini orang-orang aceh dan akhirnya menetap di aceh.
       Kembali lagi ke budaya. Bangsa aceh punya rumah tradisional sebagai lambang kearifan lokalnya. Rumah panggung dengan bahan dasarnya pohon-pohon besar yang banyak tumbuh di belantara hutan aceh. Rumah adat aceh disebut dengan RUMOH ACEH. Rumah bergaya panggung ini sangat jarang ditemukan pada zaman 2014 ini. untuk melestarikan dan supaya anak cucu bangsa aceh nantinya tahu bagaimana rumah adat aceh dibangunlah museum aceh yang terletak di Banda Aceh. Museum terletak berdekatan dengan gedung juang dan meuligo gubernur aceh. Museum rumoh aceh sekarang dijadikan tempat wisata yang ramai di kunjungi oleh warga sekitar Banda Aceh dan warga dari daerah lain. pemerintah aceh berusaha melestarikan dan memperkenalkan adat istiadat dalam kehiduapn rumah aceh kepada kawula muda saat ini yang mulai lupa dari mana asalnya.
            Didalam rumah aceh ini menggambarkan bagaimana tatanan isi rumah masyarakat aceh masa dulu. Ruang tamu, kamar tidur, sampai ke bagian belakang rumah tertata dengan rapi. Didalam rumah aceh itu ada di pajang sesuatu yang khas aceh. Seperti rencong, kupiah aceh, piring cina, mangkok, dan lain-lain. dibagian belakang rumah terdapat segala sesuatu berhubungan dengan dapur, seperti priuk, belanga, pisau, parang, kayu bakar dan lain-lain. di dekat rumah aceh juga ada beberapa meriam peninggalan dulu. Rumah aceh adalah rumah yang paling indah dalam seni hiasan, kenapa?


 Nantikan jawabannya di bagian II.  

Unknown


aku dilahirkan di tanah aceh yang sedang dalam masa pendidikan di banda aceh. kegiatan menulis dan berpetualang adalah hobi yang menyenangkan bagiku.
Follow me Nanggroeijoe

0 komentar:

Travel Blogger Indonesia

Aceh Blogger Cummunity

Aceh Blogger Cummunity